Jakarta (14/3) – Alhamdulillah segala puji hanyalah milik Allah Ta’ala, santri Pesantren Islam Al-Irsyad Tengaran berhasil meraih Juara I dan Juara II Lomba Hafalan Hadits dalam Musabaqah Hifdzul Qur’an wal Hadits (MHQH) Pangeran Sultan bin Abdul Aziz Alu Su’ud Tingkat ASEAN dan Pasifik ke-11 yang diselenggarakan pada tanggal 11-14 Maret 2019 di Jakarta.
Perlombaan diikuti oleh 88 peserta dari 18 negara, mulai dari Indonesia, Brunei, Thailand, Singapura, Malaysia, Philipina, Timor Leste, Khazakztan, Kirqistan, Usbekistan, Tazakistan, Azerbaizan, Myanmar, Australia, Rusia, Kambodia, New Zealand hingga Kepulauan Fiji.
Berikut adalah nama-nama yang berhasil menjuarai perlombaan tersebut:
1. Ahmad Faruq Hilmy
Adalah sosok yang berhasil meraih Juara I Cabang Hafalan Hadits, dan menggeser deretan peserta lain yang turut serta dalam kompetisi ini. Meskipun cabang lomba yang ia ikuti adalah cabang hafalan hadits, namun sejatinya santri yang sekarang duduk di bangku kelas XII jenjang Madrasah Aliyah Pesantren Islam Al-Irsyad ini telah menuntaskan hafalan Al Qur’annya sebanyak 30 juz.
2. Muhammad Maulana Siddiq
Merupakan sosok yang berhasil meraih Juara I Cabang Hafalan Hadits di kompetisi ini pada tingkat Nasional yang diselenggarakan pada akhir Januari silam, yang kemudian pada tingkat ASEAN dan Pasifik ini berhasil menyabet gelar juara ke-II. Senada dengan temannya, ia juga sudah menuntaskan hafalan Al-Qur’an.
Acara penutupan dihadiri oleh Pangeran Khalid Bin Sultan Bin Abdul Aziz Alu Su’ud, Bapak Lukman Hakim Saifuddin, selaku Menteri Agama Republik Indonesia, yang bertempat di Kantor Wakil Presiden.
“Ini yang selalu diinginkan dan diharapkan khususnya kepada generasi muda, bukan hanya membaca tapi juga mempraktekkan ajaran-ajaran islam dengan baik. Selamat kepada peserta yang telah mencapai hasil terbaiknya. Dan terima kasih kepada pemerintah Arab Saudi atas penyelenggaraan MHQ dan hadis Pangeran Sultan Bin Abdul Aziz Alu Su’ud,” Ujar Jusuf Kalla saat acara penutupan berlangsung.
Jazakumullahu khairan kepada seluruh pihak yang turut berkontribusi atas kemenangan ini, terlebih khusus kepada Ustadz Suharlan, Lc selaku pembimbing yang tak kenal lelah mencurahkan waktu dan tenaganya, serta Ustadz Arif Ardiansyah, Lc selaku pendamping para peserta lomba. Semoga Allah Taala memberikan berkah kepada para juara dan seluruh pihak yang telah berperan aktif dalam perlombaan ini. Aamiin…