Alhamdulillah, Selasa (25/4) yang lalu Audisi Akademi Hafidz Anak Indonesia (AHAI) 1438 H untuk wilayah Semarang, Salatiga, Boyolali dan sekitarnya terselenggara dengan lancar.
Akademi Hafidz Anak Indonesia merupakan ajang kompetisi hafalan Al-Qur’an dengan peserta anak-anak usia SD atau sederajat. Audisi AHAI 1438 H di Pesantren Al Irsyad terselenggara atas kerja sama Yayasan Cinta Sedekah, Anak Muslim Production (AMP), Bunayya TV dengan Pesantren Islam Al Irsyad dan didukung oleh Wesal TV, PULDAPII serta ARTVISI.
Kurang lebih 50 an peserta yang berasal dari Semarang, Salatiga dan sekitarnya mengikuti audisi sejak pukul 9.00 WIB di komplek gedung SDITQ Al Irsyad. Audisi terbagi dalam 2 babak, penyisihan dan final. Melalui babak penyisihan didapat 10 orang finalis yang selanjutnya mengikuti babak final pada hari yang sama di lantai 2 Masjid Al-Fadhl.
Penilaian dilakukan oleh 3 orang juri yang akhirnya menetapkan nama-nama pemenang sebagai berikut:
- Halwa Azmina Al Jumri asal SDIT Bina Insani Semarang
- Ayyub Muhammad asal SDITQ Al-Irsyad
- Nadhiroh asal SDITQ Al-Irsyad
Sebagai informasi, juara pertama dari audisi ini insya Allah akan diutus ke Jakarta untuk mengikuti Akademi Hafidz Anak Indonesia 1438H tingkat nasional.
Pesantren Islam Al-Irsyad Tengaran yang ketempatan lokasi penyelenggaraan audisi daerah untuk AHAI 1438 H ini mengucapkan selamat kepada para juara teriring ucapan terima kasih kepada panitia pusat dan seluruh pihak yang turut menyukseskan acara ini serta seluruh peserta yang telah ikut serta. Semoga dengan acara ini dapat lebih memberi semangat kepada putra-putri Indonesia dalam mempelajari, menghafal dan mengamalkan ayat-ayat Al-Qur’an. Amin.