Pesantren Islam Al-Irsyad (PIA) sebagai wadah dakwah dan pendidikan formal berencana mengadakan bazaar buku untuk Umum dan aneka kegiatan lomba bagi civitas PIA. Pelaksanaan Bazaar Buku dan Lomba diselenggarakan oleh Jum’iyyah Thalabah (OSIS) Pesantren Islam Al-Irsyad dibawah bimbingan asatidzah. Kegiatan tersebut insyaAllah akan dilaksanakan Sabtu-Ahad, 9-10 Juni 2012 didukung oleh beberapa penerbit buku dan majalah terkemuka di Indonesia. Diskon yang diberikan hingga 40%, diharapkan dapat memacu minat baca santri PIA maupun masyarakat sekitar.
Adapun Aneka Lomba Keterampilan akan diadakan disela-sela kegiatan bazaar buku, Sabtu-Ahad, 9-10 Juni 2012. Berikut beberapa cabang lomba yang –insyaAllah- akan dilaksanakan:
1. Lomba Mewarnai (Kelas 1, 2 dan 3 SDITQ)
Syarat & Ketentuan:
– Mempunyai bakat mewarnai
– Masing-masing peserta untuk membawa peralatan sendiri
– Kertas disediakan Panitia
– Maksimal waktu mewarnai 120 menit
2. Lomba Menggambar (Kelas 4, 5 dan 6 SDITQ)
Syarat & Ketentuan:
– Mempunyai keahlian dalam menggambar
– Dianjurkan bagi para peserta untuk membawa peralatan sendiri
– Kertas disediakan panitia
– Maksimal waktu menggambar 120 menit
3. Lomba Kaligrafi (Kelas 1, 2 dan 3 Madrasah Aliyah)
Syarat & Ketentuan:
– Teks akan ditentukan oleh panitia
– Membawa peralatan sendiri
– Kertas disediakan panitia
– Maksimal waktu menggambar 120 menit
4. Lomba Bercerita (Kelas 1,2 dan 3 MTs dan I’dad Lughawi)
Syarat & Ketentuan:
– Memiliki kemampuan berbicara di depan umum
– Cerpen harus fakta (bukan karangan/fiktif)
– Karangan cerpen harus dari buku-buku yang tersedia di maktabah
– Waktu untuk menyampaikan cerita maksimal 7 menit
– Teks cerita harus dikumpulkan kepada panitia paling lambat tanggal 06 Juni 2012
Sebagai wujud pengembangan kreatifitas santri PIA, akan ditampilkan pula hasil pembuatan Mading dari tiap kelas yang saat ini sedang dalam tahap pengumpulan dan penilaian.
Dukungan dari orangtua/walisantri untuk kegiatan tersebut di atas sangat diharapakan, terutama dalam bentuk motivasi. Semoga para santri dapat mengambil manfaat dari Bazaar Buku dan Lomba-lomba yang diadakan. Aamiin.