Segala puji bagi Allah, dengan ‘Inayah dan izinNya pula, Pesantren Islam Al-Irsyad Tengaran pada hari Sabtu, 5 Maret 2011 setelah sholat Shubuh hinggga pukul 06.00 WIB kembali mengadakan kajian dan nasihat untuk segenap para santri Pesantren Islam Al-Irsyad. Disampaikan oleh salah seorang alumni Pesantren Islam Al- Irsyad Tengaran yang telah mengambil gelar Doktor di Universitas Islam Madinah yaitu Ustadz Dr. Arifin Badri, MA.
Kajian yang berlangsung di Masjid Al-Fadhl Pesantren Islam Al-Irsyad Tengaran dihadiri pula oleh Orang Tua / Wali Calon Santri Pesantren Islam Al- Irsyad Tengaran yang hendak mendaftar Penerimaan Santri Baru pada hari tersebut.
Dalam kesempatan tersebut, ustadz Dr. Arifin Badri hafidzahullah menyampaikan nasihat berkisar “Keutamaan Senyum”. Diantara faedah yang beliau sampaikan yaitu :
- Senyum adalah shodaqoh yang mudah.
- Senyum dapat menjadikan wajah seseorang awet muda.
- Hukum syar’i seputar MLM (Multi Level Marketing).
Semoga Allah Ta’ala menjadikan ilmu dan amal kita sebagai sarana meraih ridhaNya. Amiin.