Selasa (7/8), pukul 10.15, kelas IV Sekolah Dasar Islam Tahfidzul Qur’an (SDITQ) Al-Irsyad mengadakan kegiatan Indonesian Local Food Expo. Santri-santri dengan dibantu oleh ibunda mereka, terlihat datang membawa dan menyiapkan makanan khas daerah ke ruang kelas.
Terdapat berbagai macam makanan khas daerah yang dibawa oleh santri, mulai dari Nasi Liwet khas Solo, Gudeg Jogja, Sate Ayam Madura, Soto Banjar, Telur Asin Brebes, Kue Lumpur Banjar dan beragam makanan khas daerah lainnya.
Dalam acara tersebut tampak santri-santri secara bergiliran mempresentasikan makanan yang mereka bawa, baik nama dan asalnya, bahan-bahan yang diperlukan, hingga proses pembuatannya.
Ustadz Munari Abdillah, S.Pd.I selaku guru kelas IV menyampaikan bahwa tujuan diadakan kegiatan ini adalah untuk menanamkan pengetahuan kepada para santri tentang Indonesia yang kaya akan budaya, hal tersebut tercermin dari banyaknya ragam makanan yang ada. Selain juga mengajarkan keberanian berbicara di depan umum dan kerja sama pembelajaran antara orang tua, anak dan sekolah.