Acara Pertemuan Wali Santri Baru TP 2013/2014 di Pesantren Islam Al-Irsyad

panggung-pwsb2013Alhamdulillah, dengan limpahan rahmat dan karuniaNya pada hari Ahad (18/8) dengan lancar Pesantren Islam Al-Irsyad (PIA) mengadakan sebuah acara Pertemuan Wali Santri Baru (PWSB), sebuah acara pertemuan dan serah-terima yang di selenggarakan oleh PIA kepada orang tua/wali santri sebelum dimulainya proses kegiatan belajar mengajar untuk santri baru di Pesantren Islam Al-Irsyad.

Acara yang dimulai pada pukul 9.00 WIB tersebut dihadiri oleh lebih dari 800 hadirin yang merupakan orang tua/wali santri beserta keluarga yang berasal dari berbagai penjuru tanah air, bahkan beberapa diantaranya berasal dari luar negeri. Mereka (para orang tua dan wali santri) berharap agar putranya dapat menimba ilmu dengan sebaik-baiknya di pesantren yang berdiri sejak tahun 1986 ini.

Dimulai dengan pembukaan oleh pembawa acara beserta pengurus Yayasan Pesantren Islam Al-Irsyad, disusul pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an oleh Ananda Hamdani Zahid, terlihat para tamu undangan mendengarkannya dengan khidmat. Dilanjutkan kemudian sambutan oleh mudir Pesantren, ustadz Nafi’ Zainuddin BSAW, Lc., beliau berpesan kepada kita agar membulatkan tekad dalam menuntut ilmu seperti yang dilakukan oleh para sahabat, karena sesungguhnya seorang penuntut ilmu disambut oleh para malaikat sampai ke langit terendah karena kecintaan para malaikat terhadap para penuntut ilmu.

Selanjutnya ustadz Thoriq Abdat selaku pengurus Yayasan Pesantren Islam Al-Irsyad juga turut serta memberikan sambutan di depan para tamu undangan. Beliau mengucapkan selamat kepada santri baru yang diterima di Pesantren Islam Al-Irsyad pada seluruh jenjang, tak lupa pula beliau mengucapkan terima kasih kepada para muhsinin baik yang berasal dari dalam maupun luar negeri yang turut melancarkan proses tarbiyah di Pesantren ini. Sempat juga beliau mengabarkan rencana perihal akan dibangunnya pesantren akhwat (putri) di Pesantren Islam Al-Irsyad. Semoga rencana tersebut dapat segera terwujud.

Sambutan yang berikutnya adalah dari wali santri yang diwakili oleh Ustadz Abu Zubair Al-Hawari, Lc., beliau menyampaikan bahwa jatuhnya pilihan orang tua dan wali santri untuk menitipkan putranya di Pesantren Islam Al-Irsyad adalah bukan tanpa sebab, hal tersebut dikarenakan kepercayaan para orang tua dan wali santri terhadap pesantren yang terletak di lereng gunung merbabu ini.

Acara turut dimeriahkan pula oleh penampilan seni bela diri yang dilakukan oleh para santri di depan para tamu undangan. Kemudian pada sesi dialog interaktif para orang tua dan wali santri diberi kesempatan untuk dapat bertanya dan beropini seputar tarbiyah di Pesantren Islam Al-Irsyad, sebelum akhirnya serah-terima santri baru pada masing-masing jenjang.

Semoga dengan diselenggarakannya acara ini dapat menjalin hubungan yang baik antara orang tua dan wali santri dengan pesantren, sesuai dengan tema kali ini, “Silaturahim dan komunikasi produktif demi mensukseskan tarbiyah dan mewujudkan generasi yang shalih”.

(Fin)

2 komentar

  1. Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh.
    Afwan ustadz mau bertanya tentang biaya pendidikan untuk bulan Agustus 2014, apakah sudah harus dibayar?bulan ini juga, spp yang dibayarkan pada bulan Februari yang lalu untuk pembayaran biaya pendidikan bulan apa?
    Kapan Santri boleh dikunjungi /ditengok ? mau bertanya no yang bisa dihubungi untuk santri yang berada di Asrama ARAFAH kamar kuffah 1)

    Wassalam
    Ely Maryati (wali santri kelas 7 D)

    • Pesantren Islam Al-Irsyad

      Wa ‘alaikum salam warahmatullahi wabarakatuh,
      Iya benar, biaya pendidikan untuk bulan Agustus sudah bisa dibayar. Untuk uang SPP yang dibayarkan pada bulan Februari bagi santri baru adalah untuk bulan Juli, karena kalender pendidikan di Pesantren dimulai dari bulan Juli.

      Santri boleh ditengok asalkan tidak mengganggu proses belajar-mengajar santri, misal: di hari libur (Jum’at) atau Kamis sore.

      Sedangkan untuk nomor telepon, silakan hubungi nomor telepon pesantren melalui nomor yang tertera di bagian bawah website ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *